Gigi putih bersih ialah dambaan semua orang. Pastinya tidak sedikit dari kita mencari cara supaya gigi putih untuk alasan kecantikan. Gigi yang tampak berkilau dapat membuat tingkat percaya diri meningkat ketika berhadapan dengan seseorang.
Beberapa dari kita sangat terbantu dengan penampilan gigi yang memikat orang saat berbicara bahkan dalam hubungan kerja. Banyak perawatan maupun cara supaya gigi menjadi putih baik secara alami ataupun bantuan dari dokter gigi langsung.
Yuk cari tahu cara mendapatkan gigi putih dan bersinar!
Rajin Menggosok Gigi
Hal yang sering kita sepelekan malah terkadang adalah hal terpenting, terlebih jika ingin memiliki gigi yang bersih bahkan putih bersinar. Menyikat gigi umumnya dilakukan sehari 2x, dipagi hari dan juga dimalam hari.
Bukan hanya membuat gigi terlihat putih, menyikat gigi dengan rajin juga dapat membuat gigi lebih sehat karena kuman-kuman yang ada selalu dibersihkan melalui sikat gigi. Selain itu juga, perhatikan kandungan yang terdapat pada pasta gigi yang digunakan.
Gunakan Bantuan Baking Soda
Baking soda diketahui efektif dapat membuat gigi lebih putih. Kita bisa membuat pasta gigi dari baking soda dengan mencampurkan satu sendok baking soda dengan dua sendok teh air. Lalu, bisa kita langsung gunakan seperti pasta gigi pada umumnya. Tenang saja. baking soda ini mudah untuk ditemui, tidak ada salahnya untuk dicoba sekali dalam seminggu.
Batasi Kopi, Teh, ataupun Rokok
Bagi para penikmat minuman kopi, teh dan soda pasti akan terasa berat terlebih sampai harus berhenti merokok. Namun, hal tersebut sangatlah mempengaruhi lapisan pada gigi. Seiring bertambahnya usia, lapisan pada gigi yang disebut Enamel akan menipis. Terlebih tembakau pada rokok yang menjadikan noda di gigi sulit untuk dibersihkan.
Rutin Menggunakan Bahan Dasar Asam
Ternyata, asam dari lemon, cuka apel, dan jeruk nipis dapat kita gunakan untuk membuat gigi menjadi lebih putih dan juga mengatur kadar pH di dalam mulut.
Scalling
Scalling atau yang biasa kita kenal dengan pembersihan karang gigi juga bisa menjadi salah satu opsi awal untuk membersihkan gigi dari karang. Scalling ini bisa dibilang perawatan gigi yang harus dilakukan secara rutin. Dengan perawatan ini, noda hitam dan kotoran lain juga bisa di bersihkan.
Bleaching
Pilihan lainnya juga bisa dengan bleaching gigi, perawatan ini dilakukan dengan tambahan bahan kimia yaitu Hydrogen Peroksida dan Karbamid Peroksida. Bleaching sendiri bisa dilakukan baik di rumah sakit dengan dokter gigi maupun di rumah. Pastinya ada perbedaan metode serta bahan pemutih yang digunakan.
Veneer
Veneer ataupun pembuatan mahkota gigi ini menjadi pilihan lainnya untuk memutihkan gigi. Veneer sendiri ialah perawatan yang dilakukan dengan proses preparasi atau mengasah gigi. Cara kerjanya ialah dengan mengikis gigi terlebih dahulu setelah itu lalu dokter akan melapisi gigi dengan bahan khusus yang dapat membuat gigi lebih putih.
Nah kira-kira itulah beberapa cara yang dapat kamu gunakan untuk mendapatkan gigi putih yang bersinar. Apakah kamu sudah atau ingin mencoba salah satu metode yang ada di atas?